Jakarta, Sigap.com – Agar kegiatann internal audit berjalan dengan baik perlu adanya pelatihan atau training. Training internal audit yang dilakukan pada 16-17 Februari 2017 di lantai 3 gedung PT Sigap Prima Astrea tersebut merupakan tahapan yang harus dilakukan untuk menuju Sertifikasi ISO 9001:2015 dan OHSAS 18001:2007.

“Tujuan dilakukannya training ini adalah agar dapat memahami metode dan teknik audit, mampu melakukan pengelolaan audit dan melakukan audit serta pelaporannya,” jelas Direktur Corporate Administration PT Sigap Prima Astrea Setyo Mulyanto.

Training diikuti oleh sekitar 23 orang, dengan trainer Yoki Hernawan. Ia mengatakan dibutuhkan komitmen untuk menjalankan system manegemen mutu dan ohsasnya. “Nikmati setiap proses menuju sertifikasinya,” ujar Yoki.

“Di hari kedua, Jumat (17/2) Presiden Direktur PT Sigap Prima Astrea Agust Pramono dan Direktur Corporate Administration PT Sigap Prima Astrea Setyo Mulyanto datang menghadiri kegiatan training ini. Agust berharap dengan mengikuti training internal audit ini, peserta dapat menjadi orang yang kompeten di saat eksekusinya. Tahapan sekarang adalah kita sedang menuju penyusunan prosedur untuk revisi 3. Tidak harus perfect, karena proses itu dinamis, pasti suatu waktu bakalan ada improvementnya,” ujarnya.